You need to enable javaScript to run this app.

Bupati Khairunas Melepas secara Resmi Tim Survei Kesehatan Indonesia (SKI) 2023

  • Selasa, 15 Agustus 2023
  • Administrator
  • 0 komentar
Bupati Khairunas Melepas secara Resmi Tim Survei Kesehatan Indonesia (SKI) 2023

Senin, 14 Agustus 2023 Bupati Solok Selatan Khairunas melepas secara resmi 20 orang Enumerator yang sudah terlatih dari Kementerian Kesehatan untuk melakukan survei kesehatan di Kabupaten Solok Selatan.

Tujuan survei ini adalah untuk memotret status kesehatan masyarakat dan faktor yang mempengaruhinya dan secara nasional dijadikan dasar untuk menyusun kebijakan pembangunan kesehatan di Kementerian Kesehatan serta sebagai bahan masukkan untuk menyusun RPJMN 2025-2029.

Kegiatan SKI berlangsung maksimal 54 hari dengan harapan pada November 2023 dapat dilakukan diseminasi hasil sementara pada 5 indikator utama SKI 2023, yaitu : data prevalensi balita stunting, prevalensi balita wasting, persentase merokok pada usia 12-23 tahun, prevalensi obesitas usia lebih dari 18 tahun, dan persentase imunisasi dasar lengkap usia 12-23 bulan.

Teknis pelaksanaan survei, dilakukan dengan pengumpulan data melalui wawancara, pengukuran antropometri, dan pengukuran biomedis yang mencakup pemeriksaan gigi dan mulut.

Berita ini disiarkan oleh Bidang Pelayanan Kesehatan dan Sumber Daya Manusia Kesehatan Dinas Kesehatan Solok Selatan. 14/08/2023

Bagikan artikel ini:

Beri Komentar

dr. Pendewal, M.H

- Kepala Dinas Kesehatan -

Selamat datang di Website Dinas Kesehatan Kabupaten Solok Selatan. Website ini dimaksudkan sebagai sarana publikasi untuk memberikan informasi dan...

Berlangganan
Jajak Pendapat

Bagaimana Pendapat Anda Tentang Website ini ?

Hasil
Banner